5 Cara Agar Tahun Baru Makin Sehat dengan Air Mineral yang Baik

image article

Liburan panjang menuju penghujung tahun 2021 sebentar lagi tiba. Rencana apa nih yang akan kamu lakukan nanti?

Memiliki waktu liburan biasanya dijadikan momen untuk berkumpul bersama keluarga dan kerabat dekat. Kegiatannya pun identik dengan jalan-jalan, makan besar, dan perayaan lainnya yang hanya bisa dinikmati selama liburan.  Tetapi, kondisi saat ini yang masih belum juga membaik, membuat kita untuk menikmati liburan akhir tahun ini dengan menghabiskan waktu di rumah saja dan tidak bepergian ke destinasi liburan untuk mengurangi potensi berkumpul dan meningkatkan lonjakan kasus Covid-19.

Jangan khawatir! Masih banyak kok hal yang bisa kamu lakukan! Kamu bisa menghabiskan waktu bersama keluarga terdekat dengan acara makan-makan, bercengkrama, atau melakukan hal lain yang belum pernah dilakukan bersama. Kamu bisa membuat jamuan spesial seperti barbeque, mendekorasi rumah untuk mengganti suasana menuju tahun baru, dan membuat resolusi akhir tahun bersama-sama. Namun, momen satu kali setahun ini jangan juga dijadikan alasan untuk kamu tidak memerhatikan kesehatan kamu, ya! Acara makan-makan bersama keluarga biasanya membuat kalap dengan dalih sekali-kali, belum lagi ditambah perasaan sedih karena tidak bisa berlibur kemana-mana. Kamu tentunya tidak mau kan liburan akhir tahun kali ini malah membuat kamu sakit di tahun baru? Oleh karena itu, mari simak 5 cara untuk makin sehat saat menyambut tahun baru di bawah ini!

1.Jaga Keseimbangan Saat Makan Besar

Siapa nih yang punya ritual makan besar untuk menutup akhir tahun? Biar praktis biasanya orang-orang memesan makanan cepat saji atau melakukan barbeque untuk menghindari proses masak yang terlalu berat dalam perayaan tahun baru. Tak hanya itu, makan-makan juga identik dengan minuman dan makanan manis sebagai pelengkap.

Meski semua makanan terlihat enak dan menggugah selera, kamu tentunya harus tetap menjaga keseimbangan porsi dari makanan yang kamu konsumsi. Makanan cepat saji yang tidak terlalu memiliki nutrisi ditambah sajian daging yang penuh lemak bisa saja mengganggu pencernaan kamu. Sebaiknya, ambil makanan secukupnya dan imbangi dengan sayuran yang penuh serat agar kamu tidak merasa terlalu begah dan berlebihan. Batasi juga porsi makanan kamu dan jangan terlalu banyak mengkonsumsi gula dari makanan dan minuman manis agar kesehatan kamu tetap terjaga.

2.Tetap Memiliki Rutinitas Hidup Sehat

Memiliki rutinitas untuk menjaga tubuh tetap sehat sangatlah penting. Jangan sampai momen spesial seperti liburan membuat kamu melupakan rutinitas hidup sehat yang telah kamu miliki. Sisihkan waktu kamu di pagi atau sore hari untuk sekadar jalan keliling kompleks atau melakukan olahraga ringan di rumah. Mengimbangi momen liburan dengan rutinitas hidup sehat bisa membuat kamu lebih fit saat melangkah ke tahun baru nantinya.

3.Lebih Fokus Kepada Momen

Kebanyakan orang melihat liburan sebagai ajang untuk terus tampil dan sebanyak-banyaknya menghabiskan waktu di keramaian. Namun, dengan adanya kondisi seperti sekarang lebih disarankan untuk tetap menghabiskan waktu liburan di rumah dan tidak bepergian kemana-mana. Jadikan waktu liburan tahun ini menjadi kesempatan untuk menghabiskan waktu lebih banyak bersama keluarga, mengobrol tentang apa saja yang sudah terjadi di tahun ini, dan harapan-harapan untuk tahun selanjutnya. Kamu juga bisa melakukan video call kepada kerabat untuk bersama-sama merayakan tahun baru secara virtual dari tempat masing-masing. Karena, yang paling penting adalah momennya dibandingkan perayaannya.

4.Istirahat Cukup

Keluar dari rutinitas harian seperti bekerja pastinya membuat kamu ingin menghabiskan waktu dengan melakukan hal-hal yang biasanya tidak bisa dilakukan di hari biasa. Seperti menonton seri sampai pagi, bermain game sampai begadang, membuka sosial media tak kenal waktu, dan lainnya. Jangan sampai melupakan untuk mendapat istirahat yang cukup, ya! Tubuh kamu selalu membutuhkan istirahat untuk mengatur ulang dan memulihkan diri tak peduli kamu sedang berlibur atau tidak. Tidur cukup sesuai yang tubuh kamu butuhkan dan jangan terlalu memaksa tubuh kamu untuk bekerja terlalu keras.

5.Tetap Terhidrasi dengan Air Minum yang Baik

Memanjakan diri saat liburan boleh saja, tetapi jangan lupa untuk tetap jaga hidrasi tubuh kamu dengan air minum yang baik. Jangan terlalu berlebihan mengonsumsi minuman manis dan olahan, melainkan selalu ingat untuk memenuhi kebutuhan hidrasi dengan air mineral secara rutin dan teratur.

Tak hanya itu, konsumsi air dengan cukup juga bisa menjaga tubuh kamu agar tidak mudah lelah karena dehidrasi. Cukupi kebutuhan air minum kamu sehari-hari dengan konsumsi setidaknya 2L air putih setiap hari untuk menjaga tubuh kamu agar tetap bugar, segar, dan siap menuju tahun yang baru.

Nah, itu dia 5 cara yang bisa kamu ikuti untuk makin sehat menuju tahun baru. Dari kelima cara di atas, hal yang paling penting dan esensial adalah dengan selalu memenuhi kebutuhan hidrasi kamu dengan air minum yang baik agar aktivitas liburan kamu mulai dari makan besar hingga menghabiskan momen bersama keluarga bisa lebih dirasakan dengan maksimal.

Pilih air minum yang baik seperti galon VIT yang bisa memenuhi kebutuhan air minum kamu dan keluarga. Air minum VIT telah memenuhi syarat SNI dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), karena berasal dari sumber air terpilih sehingga mengandung 8 mineral esensial yang ringan dan menyegarkan. Standar HACCP (Hazard Analysis Critical Control Point) juga diterapkan di semua fabirknya, menerapkan 123 parameter kontrol kualitas dan proses mikrofiltrasi ganda dan disinfeksi dengan ozon, sehingga tersertifikasi ISO 9001. VIT juga telah mendapatkan sertifikasi FSSC220000, yang merupakan bukti keamanan standar internasional untuk industri makanan dan minuman. VIT Jugs dalam ukuran 20L dapat menemani semua kegiatan liburan kamu dan keluarga di rumah agar tetap terhidrasi dengan air minum yang baik.

Dapatkan VIT Jugs dengan mudah melalui toko retail terdekat, dan e-commerce favoritmu seperti Tokopedia, KlikIndomaret, dan Alfagift yang bisa langsung diantar ke rumahmu! Sudahkah kamu minum VIT hari ini?

Sumber: